Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Lebih dekat dengan Engine 2 Tak


Salah satu penyempurnaan dari motor pembakaran dalam (Internal Combustion Engine) adalah munculnya Engine 2 tak. Adalah Sir Dugald Clerk dari Glasgow (1881) yang menemukan mesin ini.
Sir Dugald Clerk
Penemu Engine 2 Tak

Apa itu Engine 2 Tak?
Engine 2 Tak adalah salah satu motor pembakaran dalam (Internal Combustion Engine) yang dalam satu siklus kerja membutuhkan 2 kali langkah torak dengan 1 kali putaran poros engkol.


Komponen Engine 2 Tak

Bagaimana Cara Kerjanya?
Cara kerja Engine 2 tak dapat kita lihat pada gambar di bawah ini:

Cara Kerja Engine 2 Tak

Tak ke 1
Piston bergerak dari TMA ke TMB.
1.  Saat bergerak dari TMA ke TMB, piston akan menekan ruang bilas yang berada di bawahnya. Semakin jauh piston meninggalkan TMA menuju TMB akan semakin meningkat pula tekanan di ruang bilas.

2.     Pada titik tertentu, piston (ring piston) akan melewati lubang pembuangan gas dan lubang pemasukan gas. Posisi masing-masing lubang tergantung dari desain perancang. Umumnya ring piston akan melewati lubang pembuangan terlebih dahulu.

3.     Pada saat ring piston melewati lubang pembuangan, gas di dalam ruang bakar keluar melalui lubang pembuangan.

4.  Pada saat ring piston melewati lubang pemasukan, gas yang tertekan di dalam ruang bilas akan terpompa masuk ke dalam ruang bakar, sekaligus mendorong keluar gas yang ada di dalam ruang bakar menuju lubang pembuangan.

5.   Piston terus menekan ruang bilas sampai titik TMB, sekaligus memompa gas dalam ruang bilas menuju ke dalam ruang bakar.

Tak ke 2
Piston bergerak dari TMB ke TMA.
1    Saat bergerak dari TMB ke TMA, piston akan menghisap gas hasil percampuran udara, bahan bakar dan pelumas ke dalam ruang bilas. Percampuran ini dilakukan oleh karburator atau sistem injeksi.

2   Saat melewati lubang pemasukan dan lubang pembuangan, piston akan mengkompresi gas yang terjebak di dalam ruang bakar.

3    Piston akan terus mengkompresi gas dalam ruang bakar sampai TMA.

4   Beberapa saat sebelum piston sampai di TMA, busi akan menyala untuk membakar gas dalam ruang bakar. Waktu nyala busi tidak terjadi saat piston sampai ke TMA, melainkan terjadi sebelumnya. Ini dimaksudkan agar puncak tekanan akibat pembakaran dalam ruang bakar bisa terjadi saat piston mulai bergerak dari TMA ke TMB, karena proses pembakaran membutuhkan waktu untuk bisa membuat gas terbakar dengan sempurna oleh nyala api busi.


Post a Comment for "Lebih dekat dengan Engine 2 Tak"